Wow, Modalku Berhasil Salurkan Kredit Rp 520 Miliar

Logo Modalku
Logo Modalku

MALIOBORO – Penyedia layanan jasa keuangan pinjam meminjam langsung berbasis teknologi atau financial technology (fintech) lending yang dimiliki PT Mitrausaha Indonesia Grup, Modalku berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp 520 miliar sepanjang tahun 2017.

Co Founder dan CEO Modalku, Reynold Wijaya mengatakan, penetrasi pasar produk-produk fintech di tanah air memang cukup bagus. outstanding dari industri Fintech terus menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan sejak diperkenalkan pertama kali beberapa tahun lalu.

“Kemudahan dan kecepatan yang menjadi andalan penetrasi pasar ternyata ampuh untuk menggaet nasabah,”tuturnya.

Hanya saja, selama ini pasar Fintech memang masih didominasi di Pulau Jawa, terutama Jabodetabek. Oleh karena itu, tahun ini Modalku memang akan berusaha keras untuk memperbesar pangsa pasar di Pulau Jawa 

Karena respon masyarakat yang cukup bagus tersebut, maka tahun ini ia berharap capaiannya jauh lebih besar dibanding dengan tahun 2017 lalu. Tahun ini, pihaknya menargetkan penyaluran pinjaman pada tahun ini berada di atas Rp1 triliun.

“Meski target kami besar, tetapi Modalku tetap menjaga kualitas kredit yang diberikan,”tuturnya.

Guna menjaga kualitas Kredit yang mereka salurkan, Modalku memang memiliki tim khusus. berkat kerja keras tim khusus tersebut rasio kredit bermasalah tahun lalu hanya 0,2 persen.

Tahun ini, pihaknya memperkirakan ratio kredit bermasalah akan mencapai 0,1 persen. prediksi tersebut bukan karena kinerja yang menurun, melainkan karena kapasitas kredit yang diberikan semakin besar. (Erfanto Linangkung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *